Selamat Datang di Media Informasi kami.
Terima kasih atas kunjungan Anda di Media Informasi kami.

KTP Keliling



 

KTP Keliling telah Layani Warga RW 02 Kel. Gunung Sahari Utara. 

Sabtu, 15 Mei 2010 Waktu : 09.00 WIB                     

    Disaksikan oleh Lurah Gunung Sahari Utara, Mulyadi S.Sos. beserta stafnya, Ketua RW 02 Rachmat Setiawan, Dekel Gunung Sahari Utara, serta seluruh Ketua RT di lingkungan RW 02. Program layanan KTP keliling telah melayani warga RW 02 Kel. Gunung Sahari Utara pada hari Sabtu, 15 Mei 2010 bertempat di halaman Apartemen Edelweis, jln Rajawali Selatan I. Warga sangat antusias menyambut kedatangan layanan KTP Keliling ini, dikarenakan warga merasa terbantu dan nggak susah-susah / repot-repot lagi datang ke kelurahan.  Salah satu warga RT 010, ibu Yenie Susmiani merasa puas dan senang karena KTPnya  telah habis masa berlakunya sejak 10 Januari 2010, ternyata hanya dikenakan denda sebesar Rp 10 ribu saja. Harapan warga pelayanan jemput bola dengan proses yang relatif cepat, progam ini hendaknya dilakukan secara rutin. Banyak manfaat yang dapat dirasakan oleh warga.

0 komentar:

Posting Komentar